PEMANFAATAN
Sebuah Perenungan
PEMANFAATAN
Jika kita lewat jalan tol di jakarta dan sekitarnya, dibeberapa tepi ruas jalan tol ada lahan kosong yang dimanfaatkan oleh masyarakat atau komunitas untuk ditanami tanaman yang berguna. Para petani memanfaatkan lahan kosong untuk pertanian dan perkebunan. Perusahaan-perusahaan kayu memanfaatkan hutan-hutan produksi... namun kadang lahan tersebut hanya dimanfaatkan tapi tidak ditanami kembali.
Dalam hidup ini, pada umumnya yang kuat, berkuasa, yang punya duit, yang tenar memanfaatkan orang-orang yang ada dibawahnya... berapa banyak anak-anak dari latar belakang keluarga yang tidak mampu dimanfaatkan oleh para preman untuk mengemis, kemudian hasilnya disetor kepada mereka dan anak-anak itu tetap miskin...
Pemanfaatan terjadi dimana saja bahkan hampir semua lini kehidupan yang intinya adalah mengeruk keuntungan terhadap sumber daya bahkan ketika sumber daya itu sudah tidak menghasilkan akan dicampakkan begitu saja... ini bentuk penjajahan atau perbudakan baru di dunia ini tanpa disadari...
Seharusnya, yang memanfaatkan dan dimanfaatkan harus sama-sama menikmati hasilnya... upah dan kerja tak sebanding... pendidikan dan pendapatan tidak sesuai... kerja keras untuk memajukan sebuah institusi pun tidak dihargai setelah institusi itu bisa berjalan...
Untuk yang sering dimanfaatkan... percayalah apa yang dilakukan asal dikerjakan sepenuh hati seperti untuk Tuhan bukan untuk manusia pasti akan diperhatikan Tuhan... untuk yang memanfaatkan... renungkanlah, hidup tidak selamanya berjalan dengan baik... apa yang ditabur akan dituai... dan Tuhan memperhitungkan jeritan hati orang-orang yang miskin dan tertindas...
Amsal 31:9 "Bukalah mulutmu, ambillah keputusan secara adil dan berikanlah kepada yang tertindas dan yang miskin hak mereka."
#Dr.HeintjeKobstan-SebuahPerenungan
#STTBlessingIndonesiaMakassar
PEMANFAATAN
Jika kita lewat jalan tol di jakarta dan sekitarnya, dibeberapa tepi ruas jalan tol ada lahan kosong yang dimanfaatkan oleh masyarakat atau komunitas untuk ditanami tanaman yang berguna. Para petani memanfaatkan lahan kosong untuk pertanian dan perkebunan. Perusahaan-perusahaan kayu memanfaatkan hutan-hutan produksi... namun kadang lahan tersebut hanya dimanfaatkan tapi tidak ditanami kembali.
Dalam hidup ini, pada umumnya yang kuat, berkuasa, yang punya duit, yang tenar memanfaatkan orang-orang yang ada dibawahnya... berapa banyak anak-anak dari latar belakang keluarga yang tidak mampu dimanfaatkan oleh para preman untuk mengemis, kemudian hasilnya disetor kepada mereka dan anak-anak itu tetap miskin...
Pemanfaatan terjadi dimana saja bahkan hampir semua lini kehidupan yang intinya adalah mengeruk keuntungan terhadap sumber daya bahkan ketika sumber daya itu sudah tidak menghasilkan akan dicampakkan begitu saja... ini bentuk penjajahan atau perbudakan baru di dunia ini tanpa disadari...
Seharusnya, yang memanfaatkan dan dimanfaatkan harus sama-sama menikmati hasilnya... upah dan kerja tak sebanding... pendidikan dan pendapatan tidak sesuai... kerja keras untuk memajukan sebuah institusi pun tidak dihargai setelah institusi itu bisa berjalan...
Untuk yang sering dimanfaatkan... percayalah apa yang dilakukan asal dikerjakan sepenuh hati seperti untuk Tuhan bukan untuk manusia pasti akan diperhatikan Tuhan... untuk yang memanfaatkan... renungkanlah, hidup tidak selamanya berjalan dengan baik... apa yang ditabur akan dituai... dan Tuhan memperhitungkan jeritan hati orang-orang yang miskin dan tertindas...
Amsal 31:9 "Bukalah mulutmu, ambillah keputusan secara adil dan berikanlah kepada yang tertindas dan yang miskin hak mereka."
#Dr.HeintjeKobstan-SebuahPerenungan
#STTBlessingIndonesiaMakassar
Komentar
Posting Komentar