Devotion 12: KUAT DI DALAM TUHAN

Devotion 12
KUAT DI DALAM TUHAN
Bacaan: Efesus 6

Begitu banyak godaan, cobaan, masalah bahkan badai dalam kehidupan ini. Ketika itu semua datang menerpa kepada siapa kita meminta pertolongan?
Bahkan terkadang semua masalah kehidupan begitu menekan kita dan datang bertubi-tubi, tak ada kesempatan untuk menarik nafas menghimpun kekuatan menahan beban tersebut.
Dan pada akhirnya hanya satu kata pasrah... pasrah terhadap keadaan... dan kita menjadi pecundang kehidupan. Itulah strategi iblis untuk menjatuhkan kehidupan kita, bahkan mungkin mengarahkan kita untuk tidak mengandalkan Tuhan, meninggalkan iman kita dan berbalik kepada iblis.
Tuhan tak pernah menjanjikan bahwa kehidupan tanpa badai, namun Ia berjanji akan menolong dan menopang kehidupan kita. Bahkan 7 kali orang benar jatuh namun tak sampai tergeletak karena tangan Tuhan menopang tangannya.
Oleh karena itu, hendaklah kita tetap kuat di dalam Tuhan. Badai masalah boleh datang namun iman kita tetap teguh di dalam Tuhan. Badai godaan setan boleh datang namun kita tetap teguh berpegang pada firman Tuhan. Kuat di dalam Tuhan artinya sungguh-sungguh percaya kepadaNya dan mengandalkan Dia sepenuhnya... kuasaNya tidak terbatas dan selalu tersedia bagi kita. (HK)

Efesus 6:10 "Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya."

#Dr.HeintjeKobstan-Devotion
#STTBlessingIndonesiaMakassar

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 482 : BERJALAN DALAM KEHENDAKNYA

PENJILAT