DEVOTION 14: KESATUAN DALAM KRISTUS

Devotion 14
KESATUAN DALAM KRISTUS
Bacaan: Filipi 2

Perpecahan terjadi karena ada sikap egoisme, mau menang sendiri, mengutamakan kepentingan pribadi diatas kepentingan bersama, dan suka dipuja-puji. Namun ketika kita sehati sepikir, dalam satu kasih, satu jiwa dan satu tujuan dan tidak mengutamakan kepentingan pribadi serta menaruh pikiran dan perasaan bersama-sama dalam Kristus maka akan ada kesatuan ilahi.
Contoh yang sempurna adalah Yesus Kristus, Ia rela mengosongkan diri, mengambil rupa sebagai hamba, merendahkan diriNya, taat bahkan taat sampai mati di kayu salib. Itulah sebabnya Allah sangat meninggikan Dia sehinga dalam namaNya semua lutut bertekuk dan lidah mengaku bahwa Yesus Kristus adalah Tuhan bagi kemuliaan namaNya.
Kesatuan dalam Kristus akan membawa dampak yang luar biasa, ketika semua saling merendahkan diri, melepaskan kepentingan pribadi, menaruh pikiran dan perasaan bersama dalam Kristus, seperti yang telah di nasehati oleh Paulus kepada Jemaat di Filipi maka kita semua akan memancarkan kemuliaan Kristus. (HK)

Filipi 2:5 "Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus."

#Dr.HeintjeKobstan-Devotion
#STTBlessingIndonesiaMakassar

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 433 : DIPILIH DAN DIPERLENGKAPI

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 876 : TUHAN YANG MELUPUTKAN DARI MALAPETAKA