Devotion 105 : CERDIK DAN TULUS

Devotion 105 - Dr. Heintje Kobstan
CERDIK DAN TULUS
Bacaan: Matius 10

Dunia ini semakin jahat, dimana kejahatan semakin merajalela. Kejahatan tak memandang usia dalam bermacam-macam pola kejahatan baik didunia nyata maupun dunia maya.

Tuhan Yesus mengingatkan agar setiap orang percaya, hidup kita ini seperti domba yang diutus ketengah kawanan serigala. Domba yang tidak berdaya harus berhadapan dengan segala kejahatan, kerakusan, ketamakan, bahkan penganiayaan. Homo homini lupus = manusia adalah serigala bagi sesamanya. Bukan hanya awasan untuk tetap bersikap waspada tapi juga hidup ini harus cerdik dan tulus. Hal ini bisa berarti bahwa dalam hidup ini kita memang harus waspada - cerdik seperti ular dalam menghadapi serigala-serigala namun juga harus bersikap tulus seperti merpati. Tuhan memberikan pedoman ini sebagai suatu aplikasi hikmat orang bijak yang memahami jalan-jalan kehidupannya terutama pada masa-masa penderitaan. Serigala menggunakan kelicikannya untuk menipu yang lain, sedangkan ular menggunakan kecerdikannya untuk menghindar dan membela diri. Sebagai murid Kristus, harus bersikap tulus seperti merpati didalam perkataan dan perbuatan terutama dalam hal berhubungan dengan musuh-musuh yang ada disekeliling kita sehingga kita pun bisa bertahan dalam segala penderitaan.

Domba tidak punya kekuatan untuk menyerang balik serigala. Burung merpati mudah diperdayai, ditipu dan tidak peka. Dan ular di daerah Timur Tengah dikenal sebagai binatang buas yang pandai menghindari bahaya. Namun kesemuanya itu, Tuhan tetap menyertai kita. Sebagai orang Kristen, kita bukanlah orang yang lemah karena Tuhan selalu menopang dan memberikan kekuatan, terbukti bahwa hanya orang yang percaya Yesus dapat bertahan dan akhirnya menjadi pemenang dalam kehidupan.

#passionateheintje.blogspot.com
Matius 10:16 "Lihat, Aku mengutus kamu seperti domba ke tengah-tengah serigala, sebab itu hendaklah kamu cerdik seperti ular dan tulus seperti merpati."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 482 : BERJALAN DALAM KEHENDAKNYA

PENJILAT