Devotion 321 : GAYA HIDUP ORANG KRISTEN

Devotion 321 - Dr. Heintje Kobstan
GAYA HIDUP ORANG KRISTEN
Bacaan: 1Petrus 4

Adalah suatu kebahagiaan bila kita bisa ikut menderita bersama Yesus Kristus.

Kekristenan bukanlah agama tetapi pengikut Yesus. Kata Kristen pada awalnya dikenakan pada para pengikut Yesus sebagai hinaan. Tetapi para murid begitu bangga menyandang predikat Kristen karena dipandang telah layak menderita bersama Kristus. Kekristenan juga berbicara tentang cara hidup yang meneladani Yesus. Kekristenan juga bukan hidup dalam kesenangan atau hura-hura tetapi lebih banyak berkaitan dengan penderitaan. Kristus telah mengalami penderitaan maka kita pun harus siap masuk dalam penderitaan.

Gaya hidup Kristen selain masuk dalam penderitaan badani yang mengerjakan kesadaran untuk berhenti berbuat dosa, juga berbicara tentang kasih dan pelayanan. Kasih yang sungguh-sungguh kepada Tuhan dan seorang akan yang lain dan kasih itu dapat menutupi banyak dosa. Kasih Allah ini haruslah dihidupi dan menjadi gaya hidup orang Kristen. Tanpa kasih maka kekristenan tidak mampu meneladani kehidupan Kristus. Tanpa kasih, kita tidak akan sanggup hidup menderita bersama Kristus. Tanpa kasih juga maka pelayanan kita kepada Tuhan dan sesama tak akan sempurna. Karena itu layanilah seorang akan yang lain sesuai dengan karunia yang telah diberikan Tuhan sebagai pengurus yang baik dari kasih karunia Allah. Gaya hidup Kristen adalah gaya hidup yang memuliakan Allah. Sehingga ketika kita memperkenalkan diri sebagai orang Kristen maka Kristuslah yang nampak dari hidup kita.

Sungguh suatu kebahagiaan jika kita dinista karena nama Yesus karena kita telah dianggap berkenan menyandang predikat Kristen. Karena itu biarlah hidup kita dipenuhi kasih Allah, sehingga jika kita menderita sebagai orang Kristen, maka hendaklah itu memuliakan Allah dalam nama Kristus Yesus.

#passionateheintje.blogspot.com
1 Petrus 4:14 "Berbahagialah kamu, jika kamu dinista karena nama Kristus, sebab Roh kemuliaan, yaitu Roh Allah ada padamu."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 433 : DIPILIH DAN DIPERLENGKAPI

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 876 : TUHAN YANG MELUPUTKAN DARI MALAPETAKA