Devotion 558 : SINGKIRKAN HAL-HAL YANG MENGHALANGI PERTUMBUHAN IMAN

Devotion 558 - Dr. Heintje Kobstan
SINGKIRKAN HAL-HAL YANG MENGHALANGI PERTUMBUHAN IMAN
Bacaan: Yosua 16

Setelah Suku Yehuda mendapatkan pembagian tanah dengan batasan-batasan yang jelas dan kota-kota yang akan ditempati maka sekarang giliran Suku Yusuf. Suku Yusuf dibagi ke dalam 2 suku yaitu Efraim dan Manasye. Masing-masing anak Yusuf diperhitungkan sebagai satu suku secara penuh sehingga tanah perjanjian tetap dibagi untuk dua belas suku karena Lewi tidak mendapat bagian tanah berkaitan dengan panggilan mereka untuk melayani Tuhan.

Efraim telah menerima berkat khusus dari Yakub pada waktu Yusuf menjadi Mangkubumi di Mesir. Karena itu, penjelasan tentang batas-batas tanah Efraim diakhiri dengan pernyataan bahwa semua itu merupakan milik pusaka Efraim. Tetapi orang Kanaan yang diam di Gezer tidaklah dihalau mereka. Jadi orang Kanaan itu masih tetap tinggal di tengah-tengah suku Efraim sampai sekarang, tetapi menjadi budak rodi. Ini menggambarkan kemalasan Suku Efraim yang tidak mau bekerja keras mengolah tanah bagiannya dengan usaha sendiri tetapi lewat memperbudak orang Kanaan. Kemalasan ini bukan hanya milik Suku Efraim di jaman lampau tetapi juga di masa kini. Kemalasan membuat kita tidak sepenuh hati untuk hidup dalam kebenaran dan ketaatan pada Tuhan. Sehingga kemalasan untuk menghalau orang Kanaan tersebut kelak menjadi musuh yang menyusahkan orang Israel di kemudian hari. Sadarlah bahwa kemalasan untuk membangun kehidupan rohani serta menyingkirkan hal-hal negatif yang kita senangi yang seharusnya dibuang atau ditinggalkan akan dapat mempengaruhi iman dan kehidupan rohani kita di masa yang akan datang.

Singkirkan segala hal yang bisa membuat kehidupan iman kita tidak bertumbuh bahkan mati.

#passionateheintje.blogspot.com
Yosua 16:10 "Tetapi orang Kanaan yang diam di Gezer tidaklah dihalau mereka. Jadi orang Kanaan itu masih tetap tinggal di tengah-tengah suku Efraim sampai sekarang, tetapi menjadi budak rodi."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 482 : BERJALAN DALAM KEHENDAKNYA

PENJILAT