Devotion 298 : CIPTAAN BARU

Devotion 298 - Dr. Heintje Kobstan
CIPTAAN BARU
Bacaan: Titus 3

Roh Kudus bekerja dengan kuasaNya untuk mengubah hidup seseorang menjadi baru di dalam Kristus.

Jika melihat ke kehidupan lama kita sebelum mengenal Kristus maka kita akan kembali mendapati hidup yang penuh dengan kejahatan dan kedengkian, kejahilan, tidak taat, sesat, menjadi hamba berbagai-bagai nafsu dan keinginan, keji, saling membenci, pesta pora, maksiat bahkan berbagai hal lainnya yang bertentangan dengan kebenaran. Syukur kepada Allah karena kasihNya maka Ia mengaruniakan Kristus untuk menjadi penyelamat manusia, sehingga barangsiapa yang percaya kepadaNya tidak binasa melainkan beroleh pengampunan dosa dan hidup yang kekal.

Kita diselamatkan bukan karena perbuatan baik kita atau karena siapa kita tetapi hanya oleh kasih karunia Tuhan. Kasih dan kemurahan Allah telah diberikan lewat peneguhan permandian kelahiran kembali dan oleh pembaharuan yang dikerjakan Roh Kudus yang telah dilimpahkan kepada kita oleh Yesus, juruselamat kita. Sehingga hidup kita telah diubahkan menjadi ciptaan yang baru di dalam Kristus. Kita telah dibenarkan oleh kasih karuniaNya dan berhak menerima hidup yang kekal, sesuai dengan pengharapan kita. Karena itu, kita harus yakin dengan keselamatan di dalam Yesus dan pekerjaan Roh Kudus yang telah mengubahkan hidup kita menjadi ciptaan yang baru.

Keyakinan akan keselamatan ini seharusnya akan membuat kita semakin giat melakukan pekerjaan baik karena inilah yang berguna bagi manusia. Sebagai ciptaan yang baru,  hindarilah persoalan yang dicari-cari dan yang bodoh, persoalan silsilah, percekcokan dan pertengkaran mengenai hukum Taurat, karena semua itu tidak berguna dan sia-sia belaka tetapi lakukanlah pekerjaan yang baik dan hidup yang berbuah bagi kemuliaan Tuhan.

#passionateheintje.blogspot.com
Titus 3:14 "Dan biarlah orang-orang kita juga belajar melakukan pekerjaan yang baik untuk dapat memenuhi keperluan hidup yang pokok, supaya hidup mereka jangan tidak berbuah."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 433 : DIPILIH DAN DIPERLENGKAPI

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 876 : TUHAN YANG MELUPUTKAN DARI MALAPETAKA