Devotion 141 : MENGATASI KETAKUTAN DIHIDUPMU

Devotion 141 - Dr. Heintje Kobstan
MENGATASI KETAKUTAN DIHIDUPMU
Bacaan: Lukas 2

Apakah ada manusia di muka bumi ini yang tidak pernah merasakan ketakutan?   Tidak satu manusiapun dibawah kolong langit ini yang tidak pernah merasakan ketakutan. Sehebat dan sejago apapun dia, bahkan orang kaya, ternama, populer bahkan sampai ada yang menggunakan bodyguard untuk selalu melindunginya.

Mungkin kita tidak merasakan ketakutan untuk satu bagian kehidupan tapi dibagian kehidupan yang lain ketakutan itu akan sangat terasa. Ada yang tidak takut menghadapi penjahat karena punya keahlian bela diri namun takut akan ketinggian. Ibu-ibu mungkin tidak takut menghadapi suami tapi takut kecoa atau cicak.
Ketakutan juga bisa karena trauma masa lalu, takut mati, takut menikah, takut akan masa depan, takut kegelapan, takut sakit, takut ujian, dsb. Namun dalam pembacaan kita, Malaikat datang kepada gembala ditengah malam dan berkata, "jangan takut". Ketika kita mulai merasa takut, katakan pada dirimu, "jangan takut!". Mengapa? Karena ketakutan tidak mendatangkan sukacita atau kebahagiaan. Kita disuruh jangan takut karena ada jaminan, sebab telah lahir bagi kita juruselamat, yaitu Kristus Yesus. Dia yang akan mengangkat segala bentuk ketakutan kita dan menggantikannya dengan sukacita. Di dalam Dia tersedia segala sesuatu yang kita butuhkan. Dialah sumber damai sejahtera. Dialah jaminan kehidupan baik untuk hari ini maupun hari esok bahkan sampai pada kekekalan.

Jadi jangan takut terhadap apapun juga. Jika kita merasa takut, datanglah pada Tuhan Yesus, berserulah kepadaNya. Ia akan memberikan kelegaan, kekuatan, damai sejahtera, sukacita dan jalan keluar. Hanya Yesus jaminan kita untuk mengatasi segala bentuk ketakutan hidup ini. Percayalah kepadaNya, kepada firmanNya dan jangan pernah ragukan itu semua.

#passionateheintje.blogspot.com
Lukas 2:10 "Lalu kata malaikat itu kepada mereka: "Jangan takut, sebab sesungguhnya aku memberitakan kepadamu kesukaan besar untuk seluruh bangsa:..."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 482 : BERJALAN DALAM KEHENDAKNYA

PENJILAT