Devotion 132 : BUKAN SEKEDAR TEORI TAPI PRAKTEK

Devotion 132 - Dr. Heintje Kobstan
BUKAN SEKEDAR TEORI TAPI PRAKTEK
Bacaan: Markus 9

Ketika murid-murid diperhadapkan dengan masalah, dalam hal ini seorang anak yang bisu dan tuli, mereka tidak dapat menyembuhkannya. Mungkin terjadi sedikit keributan, ada protes dari mereka, katanya murid Yesus koq tidak dapat menyembuhkan?

Yesus mendengar hal itu dan bertanya apa yang terjadi, kemudian Yesus menegor para murid. Ternyata selama ini, mereka hanya menaruh harapan pada Yesus. Mereka selalu merasa rendah diri karena masih ada Yesus. Jadi semua mujizat hanya Yesus yang bisa mengerjakan, mereka tidak. Padahal Yesus tidak mau mereka seperti itu. Kuasa yang sama juga telah diberikan kepada para murid, hanya mereka perlu mempraktekkan saja. Menjadi murid adalah suatu keharusan namun murid tanpa praktek bukanlah murid sejati. Justru karena praktek maka teori yang didapatkan si murid menjadi sempurna.
Ayah si anak bermohon kepada Yesus, jika engkau dapat berbuat sesuatu, tolonglah kami, kasihanilah kami. Yesus berkata, jika Engkau dapat? Tidak ada yang mustahil bagi orang percaya. Mujizat terjadi bukan karena kita melakukan tahapan-tahapannya tapi karena kita percaya. Ketika kita percaya, pikiran - perasaan - kehendak - perkataan selaras dengan iman kepada Yesus dengan tidak ragu, serta bertindak maka mujizat terjadi. Tidak ada yang mustahil selama para murid percaya, selama kita juga percaya, mujizat pasti terjadi! Dan Yesus mengajarkan, ketika kita percaya, usir dan tengking roh itu maka ia akan keluar. Anak itu sembuh total. Sebagai murid Yesus, kita meneladani apa yang Yesus lakukan.

Ayat ini bukan sekedar ditulis oleh Markus, tapi Markus mengutip apa yang Yesus katakan, tidak ada yang mustahil bagi orang percaya. Apapun masalah hidupmu, jadilah murid Yesus dan praktekkanlah firmanNya. Percaya dan bertindak maka mujizat terjadi.

#passionateheintje.blogspot.com
Markus 9:23 "Jawab Yesus: "Katamu: jika Engkau dapat? Tidak ada yang mustahil bagi orang yang percaya!"

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 433 : DIPILIH DAN DIPERLENGKAPI

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 876 : TUHAN YANG MELUPUTKAN DARI MALAPETAKA