Devotion 409 : TUHAN YANG PANGGIL, TUHAN YANG PERLENGKAPI

Devotion 409 - Dr. Heintje Kobstan
TUHAN YANG PANGGIL, TUHAN YANG PERLENGKAPI
Bacaan: Keluaran 4

Tuhan yang akan memperlengkapi kita demi menggenapi panggilanNya.

Musa ditugaskan Tuhan untuk membebaskan Israel dari Mesir. Bagi Musa, tugas ini sangat berat karena menghadapi bangsanya sendiri yang pernah menolak dia, tidak mengakuinya bahkan membuatnya lari meninggalkan Mesir ketika ingin menyelamatkan mereka. Musa berusaha menyelamatkan bangsanya dengan kekuatannya tetapi sekarang Tuhan yang menyuruhnya. Tuhan meneguhkan panggilanNya dengan tanda-tanda mujizat, tongkat menjadi ular dan tangan yang kusta serta air sungai Nil yang akan menjadi darah. Bahkan untuk mengatasi kegagapannya, Tuhan memberikan Harun untuk menjadi jurubicaranya.

Jika Tuhan memanggil seseorang maka Ia juga yang akan memperlengkapi dan menggenapinya. Lewat semua proses kehidupan, Musa dipersiapkan Tuhan. Apa yang ada pada Musa di "upgrade" oleh Tuhan, tongkat di tangan Musa hanyalah sebuah tongkat penggembalaan biasa tetapi ketika diserahkan pada Tuhan, tongkat itu menjadi tongkat mujizat untuk memimpin Israel keluar dari Mesir. Bahkan Tuhan pun sudah memberitahukan tentang apa yang akan dihadapi dan yang akan terjadi pada Firaun. Inilah bukti bahwa Tuhan berdaulat atas kehidupan dan sejarah umat manusia.  Namun ditengah perjalanan ke Mesir, Tuhan hampir membunuh Musa karena anaknya belum disunat. Sunat merupakan "tanda perjanjian" antara Allah dengan Abraham dan keturunannya. Karena Musa akan menjadi pemimpin umat Tuhan, maka dia harus menaati perintahNya. Komitmen Musa untuk melayani Tuhan harus disertai dengan komitmen mengkuduskan diri dan keluarganya.

Ketaatan pada panggilan Tuhan akan membuat kita menjadi efektif menjalaninya. Ia juga mempersiapkan kita lewat proses kehidupan dan meng"upgrade" apa yang ada pada kita untuk memenuhi dan menggenapi panggilanNya.

#passionateheintje.blogspot.com
Keluaran 4:31 "TUHAN berfirman kepadanya: "Apakah yang di tanganmu itu?" Jawab Musa: "Tongkat."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 482 : BERJALAN DALAM KEHENDAKNYA

PENJILAT