Devotion 657 : HATI YANG MENJAUH

Devotion 657 - Dr. Heintje Kobstan
HATI YANG MENJAUH
Bacaan: 1 Raja-raja 11

Beberapa ratus tahun sebelum Salomo, Musa sudah memperingatkan umat Tuhan agar mereka tidak memelihara banyak kuda, mengawini perempuan asing dan mengumpulkan emas karena itu semua bisa membawa orang menjauh dari Tuhan. Peringatan itu tetap berlaku sampai pada masa Salomo bahkan sampai hari ini. Bukan Tuhan tidak menginginkan umatNya kaya dan berhasil, namun jika hati kita hanya tertuju kepada hal itu maka itulah yang akan membuat kita menjauh dari Tuhan.

Bukannya Tuhan tidak pernah memperingatkan Salomo, karena 2 kali Tuhan menampakkan diri padanya yaitu setelah ia diangkat menjadi raja dan setelah ia menyelesaikan pembangunan Bait Suci. Tuhan menyatakan kasih dan perjanjianNya, Tuhan juga memberikan peringatan-peringatan kepada Salomo. Jika ia terus berjalan dalam kehendak Tuhan maka takhtanya akan kokoh dan keturunannya tak akan pernah putus dari takhta kerajaannya. Akan tetapi jika hidupnya berpaling dari Tuhan dan menyembah dewa-dewa asing maka Tuhan akan mengoyakkan kerajaannya bahkan melenyapkan Israel dari tanah yang Tuhan berikan. Bukan itu saja, bait Allah yang didirikannya akan diruntuhkan Tuhan. Dan seperti perkataan Tuhan maka hal itu terjadi, Tuhan mengoyakkan kerajaan itu menjadi 2 bagian, 10 suku dipimpin oleh Yerobeam namun 2 suku akan tetap dipimpin oleh keturunan Daud, sebab Tuhan masih tetap mengingat perjanjianNya pada Daud. Ketika kita berubah setia kepada Tuhan maka konsekuensinya terbuang dari hadapanNya dan kita tak akan bisa menikmati kasih perjanjian Tuhan. Bukan itu saja, keturunan kita akan ikut menderita karena semua perbuatan kita yang melanggar kasih setia Tuhan.

Pilihlah untuk tetap setia pada Tuhan supaya hidupmu tetap dalam kasih anugerahNya.

#passionateheintje.blogspot.com
1 Raja-raja 11:9 "Sebab itu TUHAN menunjukkan murka-Nya kepada Salomo, sebab hatinya telah menyimpang dari pada TUHAN, Allah Israel, yang telah dua kali menampakkan diri kepadanya..."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 433 : DIPILIH DAN DIPERLENGKAPI

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 876 : TUHAN YANG MELUPUTKAN DARI MALAPETAKA