Devotion 935 : PENGHARAPAN KETIKA BERADA DALAM KESENGSARAAN

Devotion 935 -  Dr. Heintje Kobstan
PENGHARAPAN KETIKA BERADA DALAM KESENGSARAAN
Bacaan : Mazmur 102

Entah siapa yang menuliskan mazmur ini, apakah Daud pada waktu pemberontakan Absalom atau para nabi seperti Daniel, Nehemia atau nabi lain yang ada pada waktu pembuangan. Tetapi jika dilihat disini maka mazmur ini terdiri atas dua ratapan yaitu pribadi dan umat. Ratapan pribadi menyatakan tentang kesakitan, olokan musuh, ditimpa murka oleh Allah, dan dalam kesedihan namun ia tetap mempercayai Tuhan Pencipta semesta. Ratapan umat adalah tentang kehancuran Yerusalem dan doa agar Tuhan memulihkan keadaan Sion kembali agar nama Tuhan ditinggikan.

Penderitaan yang dialami Pemazmur juga mewakili penderitaan yang dialami oleh umat. Apa yang dialami oleh Pemazmur pada tulisan awal mazmur ini adalah ungkapan apa yang dirasakan oleh umat Tuhan ketika Yerusalem dihancurkan. Walaupun dalam penderitaan, Pemazmur tetap menaikan seruan agar Tuhan memulihkan kembali keadaan Yerusalem. Hal ini dilakukannya karena Pemazmur begitu mencintai Sion. Tetapi ternyata apa yang dilakukan oleh Pemazmur bukan saja doa seruan untuk pemulihan Sion pada saat itu tetapi juga merupakan suatu berita nubuatan akan hari Mesias. Pemazmur menemukan kembali pengharapan akan kekekalan Tuhan dan pemerintahanNya. Suatu pengharapan bahwa TUHAN sendiri yang akan bangkit untuk kembali menyayangi Sion. Hal ini bisa berarti bahwa Bait Allah yang hancur dikota Daud akan kembali dipulihkan sesuai waktu Tuhan. Kesengsaraan yang dialami Pemazmur merupakan akibat dari rasa cintanya pada rumah Tuhan di Sion. Karena cintanya maka Pemazmur menaikkan doa seruan bagi pemulihan dan kesejahteraan kembali Yerusalem. Mari berdoa bagi kesejahteraan kota dimana Anda berada, karena kesejahteraannya adalah kesejahteraanmu dan umat Tuhan.

Didalam kesengsaraan sekalipun tetap ada pengharapan bahwa TUHAN akan bangkit dan menyayangi kembali umatNya.

#passionateheintje.blogspot.com
Mazmur 102:13 "Engkau sendiri akan bangun, akan menyayangi Sion, sebab sudah waktunya untuk mengasihaninya, sudah tiba saatnya."

Pembacaan Alkitab Setahun (BERGEMA):
Tgl. 04'03'18 = Yosua 7 ~ 9

#kingdomdevotion

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 482 : BERJALAN DALAM KEHENDAKNYA

PENJILAT