Devotion 932 : BERSEMAYAM DITENGAH UMATNYA

Devotion 932 -  Dr. Heintje Kobstan
BERSEMAYAM DITENGAH UMATNYA
Bacaan : Mazmur 99

Pemazmur kembali menegaskan bahwa TUHAN itu Raja dan Ia bertahta di atas kerub.  KemuliaanNya nampak nyata diseluruh alam semesta dan diantara ciptaanNya. TUHAN itu Raja adalah pernyataan yang mendasari iman kekristenan dimana sebagai Raja, Ia memerintah dunia dan semesta serta memelihara semua ciptaanNya. Penyataan itu juga memberikan dampak bagi gerejaNya untuk hidup dalam pemerintahan Allah melalui Yesus Kristus. Dan mazmur ini tidak seperti mazmur sebelumnya yang walaupun penyembahan kepada TUHAN yang adalah Raja tetap diprioritaskan tetapi dalam mazmur ini diarahkan kepada nature Tuhan itu sendiri yaitu kudus.

Tuhan diluhurkan sebagai Raja di Sion, tempat kediamanNya, (ay. 1-3), sebagai Yang Kudus dan Penegak tata susila, (ay. 4-5). Tetapi Ia juga Pengampun dan Penyayang, (ay. 6-8). Maka sepatutnyalah orang sujud menyembahNya, (ay. 9). TUHAN duduk diatas kerub hal ini menyatakan bahwa Tuhan itu memerintah dan memberikan hukum kepada umatNya. Tuhan juga menerima setiap permohonan dan doa dari umatNya. Sudah seharusnya umatNya berbahagia karena inilah kehormatan Israel, yaitu bahwa mereka memiliki Shekinah di antara mereka, atau hadirat Allah yang istimewa, dikelilingi oleh malaikat-malaikat kudus. Sebagaimana yang telah digambarkan Musa (Ul. 4:7-8), yaitu bahwa mereka mempunyai Allah yang demikian dekat kepada mereka, duduk di atas kerub-kerub, dan bahwa mereka memiliki ketetapan dan peraturan demikian adil, yang menjadi dasar ditegakkannya kebenaran, dan Allah sendirilah yang memerintah di antara keturunan Yakub. Karena itu rendahkanlah diri dihadapanNya dan sujud menyembah kepadaNya sebab kuduslah Ia. KekudusanNya itu layak membuat kita terpukau, sebagaimana para malaikat terpana dibuatnya (Yes. 6:2-3).

TUHAN adalah Raja yang bersemayam ditengah UmatNya dan di dalam kekudusanNya Ia menyatakan hukum dan keadilan.

#passionateheintje.blogspot.com
Mazmur 99:9 "Tinggikanlah TUHAN, Allah kita, dan sujudlah menyembah di hadapan gunung-Nya yang kudus! Sebab kuduslah TUHAN, Allah kita!"

Pembacaan Alkitab Setahun (BERGEMA):
Tgl. 02'06'18 = Bilangan 31 ~ 33

#kingdomdevotion

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 482 : BERJALAN DALAM KEHENDAKNYA

PENJILAT