Devotion 1045 : PERWAKILAN KERAJAAN ALLAH
Devotion 1045 - Dr. Heintje Kobstan
PERWAKILAN KERAJAAN ALLAH
Bacaan: Yesaya 11
Pernahkah Anda menebang pohon atau melihat pohon yang ditebang misalnya pohon mangga, lalu beberapa waktu kemudian dari sisa pohon mangga itu (tunggul) muncul tunas yang baru? Tunas baru itu jika dibiarkan bertumbuh maka ia akan terus berkembang menjadi besar bahkan akan menghasilkan buah. Dalam pasal ini, hal ini merupakan janji pemulihan Allah kepada umatNya melalui sosok Mesias, "yang diurapi" (ay. 2), dari keturunan Daud. Segera setelah penggambaran penghancuran Asyur, si sombong yang lupa diri itu (Yes. 10:33-34), Allah menyatakan bangkitnya kembali Yehuda atau Israel yang sempat terpuruk (Yes.11:1).
Ibaratnya pohon Daud dipotong maka hanya tunggulnya yang tertinggal, nēser atau Taruk (sebuah gelar penting dari Juruselamat) akan tumbuh. Tunas itu adalah keturunan Daud, seorang pemimpin yang akan menjadi wakil Allah yang setia di bumi yang penuh dengan kuasa Roh Kudus. Siapa tunas Daud? Secara sejarah Perjanjian Lama, Yosia disebut sebagai salah satu dari figur yang membawa pemulihan umat Yehuda pada zamannya. Namun, dalam skala yang lebih global dan universal, nubuat tersebut digenapi dalam diri Yesus Kristus pada kira-kira 740 tahun kemudian. Yesus sendiri berkata mengenai kehadiranNya di dunia ini sebagai kegenapan waktu bagi berdirinya Kerajaan Allah (Mrk.1:15). Yesus sendiri mengalahkan kuasa kejahatan dan menegakkan kerajaan Allah melalui karya kayu salib dan kebangkitanNya. Yesus juga mendirikan gerejaNya yaitu persekutuan orang-orang yang percaya kepadaNya. Gereja sebagai perwujudannya perwakilan kerajaan Allah di muka bumi ini, dan sebagai perpanjangan tangan Yesus Kristus yang adalah Raja Agung maka tugas gereja yaitu semua orang yang percaya kepadaNya, adalah mewujudkan Kerajaan Allah dengan mengabarkan Injil, menyuarakan dan menegakkan keadilan, serta mempersiapkan umat Tuhan menyambut kedatanganNya kedua kali.
Semua orang percaya kepada Yesus Kristus merupakan wakil-wakil Kerajaan Allah yang mempunyai tugas untuk menyatakan dan menegakkan kerajaan Allah dimuka bumi ini.
passionateheintje.blogspot.com
Yesaya 11:10 "Maka pada waktu itu taruk dari pangkal Isai akan berdiri sebagai panji-panji bagi bangsa-bangsa; dia akan dicari oleh suku-suku bangsa dan tempat kediamannya akan menjadi mulia."
Pembacaan Alkitab setahun (BERGEMA)
Tgl. 18'08'18 : Yeremia 25 - 27
#kingdomdevotion
Komentar
Posting Komentar