Devotion 1163 : JANGAN MEMPERMAINKAN FIRMANNYA

Devotion 1163 - Dr. Heintje Kobstan
JANGAN MEMPERMAINKAN FIRMANNYA
Bacaan: Yehezkiel 6

Kali ini TUHAN menyuruh Yehezkiel untuk bernubuat melawan gunung-gunung Israel. Gunung-gunung itu membentuk karakteristik topografi utama dari tanah Israel. Daud menggunakan gunung-gunung itu dalam mazmurnya untuk menggambarkan bahwa TUHAN lah gunung batu keselamatannya. Sebagai tempat perlindungan dari kejaran para musuh-musuh yang hendak membunuhnya. Namun kali ini Yehezkiel disuruh Tuhan untuk bernubuat melawan gunung-gunung itu. Apakah yang menjadi penyebab perintah TUHAN tersebut?

Ternyata ketika orang Israel berpaling dari TUHAN dan menyembah dewa-dewa asing, mereka mendirikan tempat pemujaan di gunung-gunung. Selama berabad-abad mereka senantisa tertarik kepada bentuk penyembahan asing yang mereka temukan di dataran tinggi tanah Israel. Disinilah mereka melakukan perzinahan rohani yang mengakibatkan murka TUHAN atas Israel (ay. 3-8, 11-12, 14). Selama berabad-abad pula TUHAN mengirimkan firmanNya supaya mereka bertobat. Namun mereka tetap melakukan perzinahan rohani. Mereka yang terluput dari maut dan berada dalam pembuangan akhirnya menyadari kesalahan mereka. Mereka akan mengingat Tuhan dan merasa jijik dengan perzinahan mereka. Hal ini membuktikan kepada orang Israel bahwa TUHAN bukanlah seperti mereka yang mengancam namun tidak dapat melakukan ancaman itu. Tetapi Dia adalah TUHAN yang berfirman dan pasti menggenapinya. Penghukuman Allah atas dosa bukan akhir dari segala-galanya. Namun penghukuman dimaksudkan untuk memberikan kesaksian akan keadilan dan kekudusan Allah.

Godaan dunia dapat membawa kita untuk kemudian menduakan TUHAN. Secara perlahan prioritas kehidupan mereka berubah dan hal ini dilakukan dalam kondisi sadar. TUHAN telah menjadi nomor kesekian namun mereka tetap hidup nyaman. Tetapi pada akhirnya ketika malapetaka menimpa mereka barulah mereka sadar akan firman TUHAN. Masih beruntung ketika mereka menyadarinya masih dalam keadaan bernafas, jika tidak maka kesia-siaan hidup akan dialami dalam penghukuman kekal. Hari ini jika engkau mendengarkan firman TUHAN, jangan keraskan hatimu. Bertobatlah!

Ketika Tuhan berfirman maka pasti akan ditepatinya karena itu janganlah mempermainkan firmanNya. 

#passionateheintje.blogspot.com
Yehezkiel 6:10  "Dan mereka akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN dan bukan cakap angin, kalau Aku berfirman hendak menjatuhkan malapetaka ini atas mereka."

Pembacaan Alkitab setahun (BERGEMA)
Tgl. 10'03'19: Yosua 22 - 24

#kingdomdevotion

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 482 : BERJALAN DALAM KEHENDAKNYA

PENJILAT