Devotion 201 : IRI HATI AKAN MENGHALANGI PEKERJAAN ALLAH

Devotion 201 - Dr. Heintje Kobstan
IRI HATI AKAN MENGHALANGI PEKERJAAN ALLAH
Bacaan: KPR 17

Iri hati itu menjalar dan akan mengerjakan kejahatan. Kejahatan itu akan menghalangi pekerjaan Allah.

Sewaktu Paulus dan Silas di Tesalonika, mereka mengajar tentang bagian-bagian dari Kitab Suci di rumah ibadat orang Yahudi. Paulus menerangkan tentang Mesias, yaitu Yesus Kristus yang adalah Allah sendiri, datang kedalam dunia menjadi manusia, mati menebus segala dosa-dosa manusia dan bangkit pada hari ketiga, hidup selamanya. Pengajaran Paulus mengakibatkan beberapa orang Yahudi menjadi percaya bahkan sebagian besar orang Yunani pun ikut mempercayai Yesus. Bahkan beberapa perempuan terkemuka ikut bergabung bersama Paulus dan Silas.
Gerakan ini menjadi besar dan populer sehingga menimbulkan iri hati bagi kalangan Yahudi. Mereka tidak menyukai apa yang dilakukan oleh Paulus dan Silas, karena dipihak mereka merasa kehilangan pamor dan pengaruh. Orang-orang Yahudi yang iri hati dibantu oleh beberapa penjahat dan preman pasar membuat keributan dan mengacau kota. Mereka mendatangi rumah Yason, tempat Paulus dan Silas dengan tujuan membawa mereka kepada sidang rakyat. Apa yang terjadi menampakkan bahwa ketika seseorang atau sekelompok orang menjadi iri hati dengan alasan apapun maka iri hati ini akan menjalar dan membuat persekutuan dengan para penjahat untuk melakukan tindakan-tindakan negatif.

Iri hati timbul karena adanya perasaan tersaingi. Iri hati tidak mengenal siapa, latar belakang, dan status seseorang. Buanglah sikap iri hati dari diri kita dan saling mendukung diantara saudara seiman agar kebenaran Tuhan semakin dinyatakan. Nyatakanlah nilai-nilai Kerajaan Allah dalam hidupmu.

#passionateheintje.blogspot.com
KPR 17:5 "Tetapi orang-orang Yahudi menjadi iri hati dan dengan dibantu oleh beberapa penjahat dari antara petualang-petualang di pasar, mereka mengadakan keributan dan mengacau kota itu..."
-----
Join Us... isi liburan sekolah dengan perjalanan rohani mengunjungi tempat-tempat dalam Alkitab:
Cairo - St. Catherine - Dead Sea - Qumran - Jericho - Jerusalem - Mt. Carmel - Haifa - Cana - Nazareth - Tiberias - Tabgha - Capernaum - Mt. Tabor - Amman - Mt. Nebo...
SUITA HOLYLAND JOURNEY, 19-29 Juni 2016. Only USD 2.450 (Cicilan Mandiri 0%). Bersama: Dr. Heintje Kobstan. Info: 04113613164; SMS:082194778822
Email: suitatours@yahoo.com
Kunjungi website kami:
www.suitatour.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 433 : DIPILIH DAN DIPERLENGKAPI

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 876 : TUHAN YANG MELUPUTKAN DARI MALAPETAKA