Devotion 200 : TUNDUK KEPADA KEHENDAK ALLAH

Devotion 200 - Dr. Heintje Kobstan
TUNDUK KEPADA KEHENDAK ALLAH
Bacaan: KPR 16

Hidup manusia bukan sepenuhnya milik manusia itu sendiri. Ada yang namanya Si Pemberi hidup yang memberi dan mengatur hidup ini. Si Pemberi hidup itu adalah Allah sendiri.

Paulus dan Silas adalah rasul-rasul yang luar biasa. Kemana pun mereka pergi, disitu firman Tuhan diberitakan dan kuasa mujizat dinyatakan. Namun ketika mereka melintasi tanah Firgia dan Galatia, Roh Kudus mencegah mereka untuk memberitakan Injil ke Asia. Dan setibanya di Misia mereka mencoba masuk ke daerah Bitinia, tetapi Roh Yesus tidak mengizinkan mereka. Setelah melintasi Misia, mereka sampai di Troas. Walaupun mereka orang-orang hebat namun mereka tak berkuasa menentukan jalan hidupnya. Mereka tunduk kepada Allah.
Pada waktu malam, Paulus mendapat suatu penglihatan. Ia melihat ada seorang Makedonia berdiri dan berkata: "Menyeberanglah kemari dan tolonglah kami!" Maka tahulah Paulus, bahwa mereka harus ke  Makedonia untuk memberitakan Injil. Maka Paulus dan Silas pun pergi ke Filipi, kota pertama di bagian Makedonia. Setelah Tuhan melarang mereka ke Asia dan Bitinia untuk memberitakan Injil, maka mereka pun disuruh ke Makedonia. Walaupun Paulus dan Silas pergi menjalankan tugas memberitakan Injil, namun mereka tidak bisa bertindak sesuai kehendak mereka. Paulus dan Silas harus meminta tuntunan dari Roh Kudus agar kehendak Allah dinyatakan dalam pelayanan mereka.

Hidup ini butuh pimpinan Tuhan, sehingga bukan kehendak kita yang jadi melainkan kehendak Kristus. Dengan alasan apapun dan dengan semua kemampuan yang kita miliki, kita harus tunduk kepada Allah. Maka Allah akan memimpin hidup kita dari kemuliaan kepada kemuliaan.

#passionateheintje.blogspot.com
KPR 16:10 "Setelah Paulus melihat penglihatan itu, segeralah kami mencari kesempatan untuk berangkat ke Makedonia, karena dari penglihatan itu kami menarik kesimpulan, bahwa Allah telah memanggil kami untuk memberitakan Injil kepada orang-orang di sana."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 433 : DIPILIH DAN DIPERLENGKAPI

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 876 : TUHAN YANG MELUPUTKAN DARI MALAPETAKA