Devotion 198 : IMAN KITA YANG MENGGERAKAN KUASA ALLAH

Devotion 198 - Dr. Heintje Kobstan
IMAN KITA YANG MENGGERAKAN KUASA TUHAN
Bacaan: KPR 14

Iman timbul dari pendengaran akan firman Kristus yang adalah kebenaran sejati. Iman inilah yang akan membuat kuasa Tuhan bekerja dalam hidup kita.

Paulus dan Barnabas kini berada di Ikonium. Disana mereka mengajar firman Tuhan dengan berani, karena mereka percaya kepada Tuhan. Dan Tuhan pun meneguhkan pengajaran mereka dengan tanda-tanda heran dan mujizat. Orang banyak di daerah itu terbelah dua, ada yang memihak kepada mereka dan kepada orang-orang Yahudi yang menentang mereka. Dimana-mana pasti akan ada penentang kebenaran. Namun mereka tetap memberitakan kebenaran itu.
Paulus dan Barnabas akhirnya pergi ke kota-kota Liakonia yaitu Listra dan Derbe karena ada gerakan dari penentang untuk melempari mereka dengan batu. Di Listra ada seorang yang lumpuh sejak lahir. Ketika Paulus sedang mengajar, si lumpuh ini berada disitu dan mendengar pengajaran Paulus. Paulus melihat si lumpuh ini mempunyai iman dan dapat disembuhkan. Lalu kata Paulus dengan suara nyaring: "Berdirilah tegak di atas kakimu!" Dan orang itu melonjak berdiri, lalu berjalan kian kemari. Dan akhirnya begitu banyak orang menjadi percaya kepada Yesus karena pengajaran Paulus dan kuasa Tuhan yang meneguhkan pengajaran itu.

Apa yang menyebabkan si lumpuh dapat berjalan? Imannya kepada firman Tuhan yang diberitakan oleh Paulus. Paulus memberitakan kebenaran tentang siapa Yesus. Ketika si lumpuh mendengar firman kebenaran ini maka imannya tumbuh. Imannya yang membuat kuasa Tuhan berkerja menyembuhkannya. Dengarkanlah firman kebenaran dan beriman kepadaNya maka Iman kita yang akan menggerakan kuasa Tuhan.

#passionateheintje.blogspot.com
KPR 14:10 "Lalu kata Paulus dengan suara nyaring: "Berdirilah tegak di atas kakimu!" Dan orang itu melonjak berdiri, lalu berjalan kian ke mari."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 433 : DIPILIH DAN DIPERLENGKAPI

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 876 : TUHAN YANG MELUPUTKAN DARI MALAPETAKA