Devotion 1181 : TUHAN PEMBELA UMATNYA

Devotion 1181 - Dr. Heintje Kobstan
TUHAN PEMBELA UMATNYA
Bacaan: Yehezkiel 25

Dalam pasal ini, Yehezkiel disuruh Tuhan untuk bernubuat melawan bani Amon, Moab, Edom, dan orang Filistin. Bani Amon dan Moab dihukum TUHAN karena merasa senang atas kejatuhan Yerusalem dan kehancuran Bait Suci. Sikap mereka yang meremehkan Yehuda merupakan kesombongan dihadapan TUHAN. Allah menghukum bangsa Edom karena mereka sangat membenci bangsa Israel. Allah menghukum bangsa Filistin karena dendam kesumatnya pada bangsa Israel dan bersukacita atas kecelakaan Israel.

Pada kenyataannya memang Allah sedang menghukum Yehuda. Namun hal yang tidak disukai Allah adalah bangsa-bangsa lain ikut bermegah atas hukuman itu. Ibaratnya seperti ungkapan senang jika melihat orang lain susah dan susah jika melihat orang lain senang. Allah tidak menginginkan bangsa-bangsa lain bersukacita diatas penderitaan Yehuda ataupun melecehkannya. Ketika itu terjadi, Allah tidak akan berdiam diri tetapi Ia akan membela umatNya walaupun umatNya sedang menjalani penghukuman. Yang diinginkan Allah adalah bangsa-bangsa itu tidak ikut mengambil kesempatan bersukacita ataupun melecehkan Yehuda tetapi yang harus dilakukan adalah mendukung ataupun menghiburnya. Menghina umatNya yang adalah biji mataNya sama saja dengan menghina TUHAN.

Apakah Allah akan berdiam diri jika umatNya mengalami diejek ataupun ditindas? Apakah Allah akan tutup mata jika ada orang yang menginginkan kehancuran umatNya? Tidak! Setiap penghinaan, penindasan, ataupun penganiayaan kepada umatNya maka Ia akan turun tangan untuk membelanya. Oleh karena itu, jika umat Tuhan mengalami penghinaan, penindasan, penganiayaan baik karena cara hidup mengikut Yesus ataupun karena nama Yesus jangan baper ataupun melawan dengan kekuatan sendiri. Namun, bawalah semua itu di hadapan TUHAN dan serahkan pada penghakiman TUHAN saja. Serta lepaskan pengampunan dan berkat TUHAN atas mereka.

Jangan takut terhadap penghinaan, penindasan ataupun penganiayaan karena nama TUHAN sebab TUHAN sendiri yang akan membela umatNya.

#passionateheintje.blogspot.com
Yehezkiel 25:2 "Hai anak manusia, tujukanlah mukamu kepada bani Amon dan bernubuatlah melawan mereka!"

Pembacaan Alkitab setahun BERGEMA
Tgl. 25'04'19 = 1Taw. 16 - 18

#kingdomdevotion

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 482 : BERJALAN DALAM KEHENDAKNYA

PENJILAT