Devotion 1174 : JANGAN MENCOBA MENOLONG TUHAN

Devotion 1174 - Dr. Heintje Kobstan
JANGAN MENCOBA MENOLONG TUHAN
Bacaan: Yehezkiel 17

TUHAN memberikan perumpamaan kepada Yehezkiel tentang burung rajawali yang sangat besar. Burung rajawali ini datang ke Libanon dan mengambil puncak pohon aras. Ia mengambil sebuah taruk-taruk  lalu ditaruh diladang dekat air yang berkelimpahan dan kemudian bertumbuh menjadi pohon anggur yang rimbun. Burung rajawali disini melambangkan Nebukadnezar dari kerajaan Babelonia yang besar. Libanon adalah gunung di Israel; pohon aras adalah keturunan Daud. Namun datanglah seekor burung rajawali besar lain dan pohon anggur ini ternyata lebih condong kepada burung rajawali yang kedua, atau gambaran dari Firaun.

Mengapa TUHAN memakai teka-teki dan perumpamaan ini? Perumpamaan diberikan untuk menjelaskan apa yang secara sejarah akan dialami oleh Yerusalem. Perumpamaan tentang pohon anggur berbicara tentang ketidaksetiaan Zedekia. Zedekia diangkat oleh Babel untuk menggantikan Yoyakin menjadi raja atas Yerusalem. Ternyata Zedekia ingkar janji dan bermain mata dengan Firaun dari Mesir. Akibatnya, Babel datang dan menyerang Yerusalem. Zedekia akan ditangkap dan ditawan ke Babel sedangkan Firaun tidak dapat menolongnya. Mengapa Zedekia bersekutu dengan Mesir? Cita-cita Zedekia adalah memimpin bangsa Yehuda keluar dari cengkeraman Babel agar dapat menjadi bangsa yang berdaulat dan kuat. Namun Zedekia tidak mengerti bahwa Yehuda dibuang ke Babel karena pemberontakan mereka kepada TUHAN. Maksud hati Zedekia baik, ingin menolong bangsanya tetapi karena ia tidak mengetahui maksud dan kehendak TUHAN maka jadilah ia terseret dalam murka TUHAN.

Seringkali kita bermaksud baik untuk mengerjakan atau menolong suatu pelayanan, dengan maksud untuk menolong Tuhan. Namun TUHAN ternyata tidak berkenan sehingga mendatangkan kesusahan kepada kita. Agar supaya apa yang kita lakukan tidaklah bertentangan dengan kehendak TUHAN maka haruslah kita mengetahui kehendakNya terlebih dahulu. Bagaimana mengetahui kehendak TUHAN atas hidup kita? Bukan melalui orang lain, namun TUHAN akan menyatakannya lewat hubungan pribadi antara TUHAN dan umatNya.

Janganlah berusaha untuk menolong Tuhan tetapi ketahuilah kehendakNya terlebih dahulu agar kita tidak salah melangkah.

#passionateheintje.blogspot.com
Yehezkiel 17:15 "Tetapi orang itu memberontak kepadanya dengan menyuruh utusannya ke Mesir, supaya ia diberi kuda dan tentara yang besar. Apakah ia akan berhasil? Apakah orang yang berbuat demikian dapat luput? Apakah orang yang mengingkari perjanjian dapat luput?"

Pembacaan Alkitab setahun (BERGEMA)
Tgl. 04'04'19: 2Samuel 19 - 21

#kingdomdevotion

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Devotion 1002 : AKAL BUDI DAN PENGERTIAN

Devotion 482 : BERJALAN DALAM KEHENDAKNYA

PENJILAT