KETIKA KEADAAN TAK BERJALAN SESUAI KEINGINAN KITA by. Ps. Heintje B. Kobstan, MA
Banyak hal di dalam kehidupan ini yang berjalan tidak sesuai dengan rencana atau kemauan kita. Bahkan ada hal-hal yang cenderung melawan kita. Mungkin kita sudah merencanakan untuk melakukan ekspansi bisnis, menyelesaikan study diusia yang sudah ditentukan, menggapai posisi di kantor pada tahun ke sekian, target-target yang tak tercapai, dan lain-lain… Sehingga, keadaan-keadaan ini akan membuat kita merasa stress, frustasi, depresi, kecewa… membuat kita terpuruk… bahkan cenderung kita akan menyalahkan Tuhan… seolah-olah Tuhan tutup mata dengan keadaan kita… dan membiarkan kita berjalan sendiri… padahal Ia berjanji akan menyertai kita sampai kesudahan alam. Namun, satu hal yang harus kita sadari sebagai manusia… kita tidak berkuasa dengan kehidupan ini… ada hal-hal di luar kendali kita… mungkin kita sudah merencanakan segala sesuatu dengan baik, namun ada banyak faktor diluar sana yang bisa membuat rencana kita gagal… jadi bagaimana kita harus menyikapi semua ini